Skybridge Stasiun Bandung untuk Kenyamanan dan Keamanan Penumpang

Senin, 28 September 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Direksi PT KAI dan Komisaris meninjau di area skybridge Stasiun Bandung (sumber: DAOP 2 Bandung)

Direksi PT KAI dan Komisaris meninjau di area skybridge Stasiun Bandung (sumber: DAOP 2 Bandung)

PT Kereta Api Indonesia (Persero) meresmikan pembangunan Skybridge Stasiun Bandung yang bertujuan meningkatkan keamanan dan kenyamanan pelanggan saat berpindah peron di Stasiun Bandung.


DARA | BANDUNG – Peresmian dilakukan oleh Direktur Utama PT KAI Didiek Hartantyo, di Stasiun Bandung, Senin (28/9/2020), bertepatan dengan perayaan Hari Ulang Tahun ke-75 KAI.

“Kehadiran Skybridge Stasiun Bandung dilakukan untuk peningkatan pelayanan kepada para pelanggan saat berada di Stasiun Bandung,” ujar Didiek.

Dengan dibangunnya Skybridge ini, diterangkan dia, masyarakat dapat lebih nyaman saat berpindah peron di stasiun, sehingga tidak perlu lagi naik dan turun antar kereta untuk menuju peron yang dituju atau bergantian dengan lokomotif yang sedang langsir pada passanger crossing sebidang stasiun.

“Skybridge ini juga dilengkapi travelator, sehingga lebih ramah bagi para penyandang disabilitas,” cetus Didiek.

Skybridge Stasiun Bandung dibangun oleh anak usaha KAI, yaitu KA Properti Manajemen sejak Desember 2019. Skybridge ini memiliki panjang 73,5 meter dan tinggi 7,4 meter. Terdapat 5 gate pada Skybridge Stasiun Bandung dan masing-masing memiliki 2 travelator untuk naik dan turun dengan panjang 33 meter.

Selain mengoneksikan jalur 1 hingga 7, Skybridge ini juga akan menghubungkan Stasiun Bandung bagian utara dan bagian selatan, sehingga akan meningkatkan konektivitas pelanggan KA jarak jauh untuk masuk maupun keluar stasiun.

“Semoga dengan hadirnya Skybridge ini, masyarakat dapat semakin nyaman saat menggunakan layanan KAI. Diharapkan pula, peningkatan pelayanan ini mampu kembali meningkatkan minat masyarakat untuk menggunakan moda transportasi kereta api,” pungkasnya.***

Editor: denkur

Berita Terkait

Diskominfotik Bandung Barat, Berikan Edukasi Tentang Proteksi Penggunaan Data Pribadi
Persaingan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Semakin Ketat, Begini Peluang Timnas Indonesia
Buntut Rotmut Pejabat Eselon 2, Irjen Kemendagri Datangi Pemkab Bandung Barat. Ada Apa ya?
Menlu RI : Inovasi dan Digitalisasi Harus Jadi Penggerak Ekonomi Formal dan Global di Kawasan
Conference of the Parties ke-29 (COP29) Komitmen Baru Menuju Bumi Lebih Hijau 
Duel Indonesia Vs Jepang Bakal Heboh, JKT48 Bakal Menghibur Superter Garuda
Kabupaten Bandung Raih Penghargaan Komisi Informasi Provinsi Jawa Barat
Jabar Tolak Judol dan Pinjol Ilegal, Bey: Ini Kesepakatan Semua Pihak
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 15 November 2024 - 20:50 WIB

Diskominfotik Bandung Barat, Berikan Edukasi Tentang Proteksi Penggunaan Data Pribadi

Jumat, 15 November 2024 - 17:18 WIB

Persaingan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Semakin Ketat, Begini Peluang Timnas Indonesia

Jumat, 15 November 2024 - 16:14 WIB

Buntut Rotmut Pejabat Eselon 2, Irjen Kemendagri Datangi Pemkab Bandung Barat. Ada Apa ya?

Jumat, 15 November 2024 - 15:35 WIB

Menlu RI : Inovasi dan Digitalisasi Harus Jadi Penggerak Ekonomi Formal dan Global di Kawasan

Jumat, 15 November 2024 - 15:15 WIB

Conference of the Parties ke-29 (COP29) Komitmen Baru Menuju Bumi Lebih Hijau 

Berita Terbaru