Soal Pelantikan Bupati, Kang DS Berpesan kepada Masyarakat Begini

Senin, 22 Maret 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy


Bupati Bandung terpilih HM Dadang Supriatna berfoto bersama dengan pimpinan DPRD dan Sekretaris DPRD, di Gedung Paripurna DPRD Kabupaten Bandung, Soreang, Senin (22/3/2021). (Foto : verawati/dara.co.id)

Bupati Bandung terpilih HM Dadang Supriatna berfoto bersama dengan pimpinan DPRD dan Sekretaris DPRD, di Gedung Paripurna DPRD Kabupaten Bandung, Soreang, Senin (22/3/2021). (Foto : verawati/dara.co.id)

Kang DS, begitu ia disapa meminta masyarakat agar bersabar sebentar untuk menunggu proses pengajuan kepada Kemendagri tersebut.


DARA|BANDUNG- Bupati Bandung terpilih H.M Dadang Supriatna mengapresiasi dan berterimakasih kepada anggota DPRD Kabupaten Bandung yang sudah melaksanakan rapat paripurna usulan penetapan Bupati Terpilih.

“Tentunya mulai hari ini berita acara disampaikan kepada Mendagri melalui Gubernur sebagai perangkat dari pemerintah pusat, mudah-mudahan ini bisa dilaksanakan secepatnya karena sebetulnya saya berharap proses ini bisa cepat dan pelantikan bisa cepat dilaksanakan di Kabupaten Bandung,” paparnya kepada wartawan usai menghadiri Rapat Paripurna tentag Usulan Penetapan Calon Bupati dan Wakil Bupati Bandung terpilih di Gedung Paripurna DPRD Kabupaten Bandung, Soreang, Senin (22/3/2021).

Kang DS, begitu ia disapa meminta masyarakat agar bersabar sebentar untuk menunggu proses pengajuan kepada Kemendagri tersebut. Ia pun mengaku sudah sangat siap untuk dilantik karena memang persiapannya sudah dilakukan sejak awal.

“Buat masyarakat Kabupaten Bandung tunggu sebentar, ya. Ini baru selesai rapat paripurna, mudah-mudahan besok dilanjutkan kepada Mendagri melalui Gubernur dan insyaallah dalam waktu cepat sudah bisa dilaksanakan pelantikan. Terkait pelantikan, kami mah kapanpun siap (dilantik) bahkan kami sudah mempersiapkan dari awal, apalagi ini sudah tertunda hampir tiga bulan,” pungkasnya.

 

Editor : Maji

Berita Terkait

Penurunan Penghasilan Pengaruhi Pola Belanja Masyarakat saat Lebaran
Tak Hanya ASN, Pekerja Swasta Juga Dapat THR, Segini Besarannya
Jelang Mudik, Inilah Instruksi Mendagri untuk Kepala Daerah
Permudah Distribusi Penumpang, Pemerintah Luncurkan Platform Terpadu Mudik Gratis Nusantara Hub
Webinar Universitas Paramadina: Menyoal Pseudo-Spiritualitas dan Budaya Korupsi di Negara Religius
Sidak Pasar Tagog Padalarang, Tim Gabungan Temukan MinyakKita Kurang Takaran
Dugaan Korupsi Dana Iklan Bjb, KPK Umumkan Lima Tersangka
Baznas Kabupaten Bandung Dituntut Transaparan Kelola Dana Umat, Bupati: Kalau Amburadul Saya Malu
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 15 Maret 2025 - 14:40 WIB

Penurunan Penghasilan Pengaruhi Pola Belanja Masyarakat saat Lebaran

Sabtu, 15 Maret 2025 - 11:38 WIB

Tak Hanya ASN, Pekerja Swasta Juga Dapat THR, Segini Besarannya

Sabtu, 15 Maret 2025 - 11:28 WIB

Jelang Mudik, Inilah Instruksi Mendagri untuk Kepala Daerah

Sabtu, 15 Maret 2025 - 11:22 WIB

Permudah Distribusi Penumpang, Pemerintah Luncurkan Platform Terpadu Mudik Gratis Nusantara Hub

Sabtu, 15 Maret 2025 - 11:06 WIB

Webinar Universitas Paramadina: Menyoal Pseudo-Spiritualitas dan Budaya Korupsi di Negara Religius

Berita Terbaru

BANDUNG UPDATE

Penurunan Penghasilan Pengaruhi Pola Belanja Masyarakat saat Lebaran

Sabtu, 15 Mar 2025 - 14:40 WIB

Foto: Komdigi

HEADLINE

Jelang Mudik, Inilah Instruksi Mendagri untuk Kepala Daerah

Sabtu, 15 Mar 2025 - 11:28 WIB