DARA| JAKARTA – Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo masih menunggu surat dari Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil terkait mundurnya Bupati Indramayu Anna Shopana.
“Saya menunggu aja surat dari gubernur. Begitu kami dapat suratnya, mekanismenya nanti wakil bupati kita buatkan surat keputusan sebagai bupati definitif,” kata Tjahjo usai menghadiri acara Rapat Koordinasi Nasional dan Evaluasi Program Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa Tahun Anggaran 2018 di Hotel Sultan, Jakarta Pusat, Rabu (14/11), seperti dilansir merdeka.com.
Setelah wakil bupati menjadi bupati, lanjur mendagri, partai-partai pengusung kemudian menyerahkan kepada DPRD nama calon wakil Bupati.
“Karena kan satu paket. Soal kapan kami tunggu surat dari Gubernur. Selama belum ada SK ya sekarang ibu Ana masih terus menjabat sampai ada SK,” ungkap Tjahjo.
Kemudian Tjahjo menceritakan saat bertemu Anna Shopana di kantornya. Dia meminta agar Anna Shopana berpikir ulang terkait pengunduran diri. Namun Anna Shopana bersikukuh untuk mengundurkan diri.***
Editor: denkur