Fenomena langka dua orang calon anggota legislatif (caleg) dalam satu Daerah Pemilihan (Dapil) Pemilu 2024 dengan partai yang sama meraih jumlah suara sama persis.
DARA | Pleno tingkat kecamatan Dapil I yang meliputi Kecamatan Ngamprah, Padalarang dan Saguling, Kabupaten Bandung Barat (KBB), caleg Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) nomor 5 H Bunbun Risnandar, S.Ag., M.Si dan nomor 7 H Asep Jarkasih, S.Pd., M.M, sama-sama meraih dukungan 5.333 suara.
Satu diantara kedua caleg tersebut, dipastikan melenggang ke kursi dewan lantaran suaranya cukup signifikan.
Tak pelak, hasil pleno tingkat PPK tersebut menjadi bahan perbincangan, terutama di kalangan elit politik. Rata-rata bertanya, pada akhirnya siapa diantara keduanya yang berhak menduduki posisi anggota dewan periode 2024-2029.
Menyikapi suara kembar caleg dari partainya, Ketua DPC PKB KBB, Asep Dedi mengatakan, sebagai langkah awal pihaknya akan mengundang kedua kader yang berhasil memperoleh dukungan suara sama hasil pleno tingkat kecamatan ini.
Langkah tersebut kata Asep, sebagai upaya mencari win win solution bagi kedua belah pihak, supaya tidak terjadi tedensi lain.
“Hari ini, saya akan memanggil keduanya. Kami akan mengambil langkah terbaik buat kedua belah pihak melalui musyawarah di internal partai,” ungkap Asep Dedi, saat dihubungi Rabu (27/2/2024)
Pihaknya mencoba memediasi kedua caleg tersebut, di luar jalur normatif mekanisme Komisi Pemilihan Umum (KPU).
“Karena kita kan keluarga, dicoba untuk dibahas secara kekeluargaan dulu di internal partai,” imbuhnya.
Namun apabila mediasi tersebut mentok, maka partai akan menyerahkan pada mekanisme KPU. Menurutnya, mekanisme KPU apabila ada suara sama diantara dua caleg, maka yang menjadi rujukannya adalah sebaran suara di Tempat Pemungutan Suara (TPS).
“Artinya, dari kedua caleg yang sama suaranya, akan ditetapkan sebagai caleg terpilih jika suaranya lebih tersebar di TPS,,” jelasnya.
Suara kembar caleg, menjadi fenomena tersendiri bagi dirinya selaku ketua partai. Meski demikian, Asep Dedi mengatakan suka cita karena pada Pemilu 2024 suara PKB mengalami kenaikan yang cukup signifikan.
Jika pada Pemilu 2019, PKB KBB hanya memperoleh 5 kursi dengan raihan 79.000 suara, maka Pemilu 2024 KBB berhasil mengumpulkan 117.000 suara yang dipastikan bisa menduduki 6 kursi dewan.
“Alhamdulillah akumulasi suara, kenaikannya cukup signifikan untuk pemilu kali ini,” jelasnya.
Jika melihat hasil pleno tingkat kecamatan, suara PKB di wilayah KBB tidak terlepas dari pengaruh figur para calegnya.
Termasuk pengaruh caleg pusat, Cucun Ahmad Syamsurijal yang berhasil mendulang suara tertinggi diantara caleg Jabar II untuk DPR RI.
“Alhamdulillah ketokohan beliau (Cucun Ahmad Syamsurijal, juga sangat berpengaruh di wilayah kita sehingga suara PKB KBB juga naik cukup signifikan,” ucapnya.
Editor: denkur