Tahu Gejrot asal Ciledug. Makanan khas Cirebon yang akan diajukan jadi warisan budaya ke Kemendikbud
DARA | CIREBON – Tahu gejrot, kata Plt Bupati Cirebon, Jawa Barat, Imron Rosyadi, makanan ciri khas daerah Ciledug, sehingga wajar jika diajukan sebagai warisan budaya tak benda.
Imron menyampaikan itu saat menghadiri Festival Budaya di Alun-Alun Ciledug yang salah satunya menampilkan festival tahu gejrot.
“Kami akan mengadakan festival tahu gejrot tiap tahun karena ini ciri khas makanan kami. Bahwa di Cirebon ada makanan yang bergizi dan enak, yaitu tahu gejrot,” kata Imron Rosyadi seperti ditulis galamedianews.com, Senin (30/9/2019).
Suherman, Ketua Panitia Festival Budaya menjelaskan, pabrik pertama tahu gejrot berada di Desa Jatiseeng, Ciledug, Cirebon. “Kemendikbud nanti akan mematenkan dan ada piagamnya untuk menjadi warisan budaya tak benda,” ujarnya.***
Editor: denkur