Sebelumnya Trump kerap mengolok-olok rival politiknya yang dianggap parno karena tak pernah tidak bermasker.
DARA|BANDUNG- First Lady Melania dan keluarga Trump akhirnya mengenakan masker saat menghadiri debat capres terakhir yang berlangsung di Belmont University, Nashville, Jumat (23 Oktober 2020).
First Family yang terdiri atas anak-anak Trump, Don Jr., Ivanka, Tiffany dan Eric serta istrinya Lara dilaporkan mengenakan masker setelah komisi resmi debat mengancam mengusir mereka jika tidak menjalankan protokol kesehatan.
Masker menjadi syarat wajib bagi semua peserta acara dan Komisi Debat Presiden memperingatkan siapa pun yang melepas masker topeng akan langsung “diantar keluar”.
Keluarga Trump mendapat kritik pedas saat menolak mengenakan masker pada debat pertama 29 September lalu. Tak lama setelah itu infeksi Covid-19 melanda Gedung Putih dengan puncaknya Presiden Donald Trump serta Melania dan anak laki-laki mereka Barron dinyatakan positif.
Dengan kondisi salah satu capres masih dalam pengobatan dan pemulihan debat kedua dinyatakan digelar secara virtual. Tapi rupanya Trump menolak debat virtual dan memilih mundur hingga akhirnya debat kedua pun batal/
Dikutip Galamedia dari DailyMail,Pada debat pertama, Melania dan First Family tiba dengan mengenakan masker namun semua melepasnya saat memasuki arena.
Melania juga tak mengenakan masker kala menaiki panggung usai debat. Sementara kandidat Demokrat, Joe Biden dan Jill tetap bermasker.
Kali ini sesuai regulasi semua yang hadir pada debat harus tetap mengenakan masker sepanjang acara. Pengecualian hanya berlaku untuk Trump, Biden, dan moderator Kristen Welker yang diperbolehkan melepas masker saat di atas panggung.
Sebelumnya Trump kerap mengolok-olok rival politiknya yang dianggap parno karena tak pernah tidak bermasker.
Sementara itu Biden menegaskan pemerintah federal seharusnya melembagakan mandat bermasker nasional sejak beberapa bulan lalu.
Sebaliknya sikap First Family yang menolak bermasker di debat pertama menjadi bumerang ketika lusinan staf Gedung Putih dinyatakan positif corona termasuk Trump sendiri.
Editor : Maji