DARA | BANDUNG – Pemkot Bandung, Jawa Barat memperbaiki taman di ruang publik tanpa menggunkaan anggaran khusus. Pihaknya menyiasati perbaikan cukup dengan memanfaatkan barang yang ada.
“Bahkan merombaknya dari yang biasa menjadi bermanfaat,” kata Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Pertanahan dan Pertamanan (DPKP3) Kota Bandung, Dadang Darmawan, saat mendampingi Wakil Wali Kota Bandung, Yana Mulyana, Taman Lansia yang tepat berada di pusat kota, kemarin .
“Untuk tanaman kita manfaatkan tanaman yang ada di kebun bibit. Lalu petunjuk arah, memanfaatkan kayu yang tidak terpakai dari pemangkasan dan penebangan pohon. Itu kita manfaatkan jadi petunjuk arah,” ujarnya, dilansir http://humas.bandung.go.id.
Menurut Wakil Wali Kota Bandung, Yana Mulyana Pemkot menyebutkan, taman-taman di kota ini akan terus dibenahi agar masyarakat lebih nyaman memanfaatkannya. Terlebih, fasilitas publik bagian dari wajah Kota Bandung.
“Intinya bisa digunakan oleh warga dengan baik. Kita lihat warga bisa menikmati taman ini,” katanya.***
Editor: Ayi Kusmawan