Tinjau Banjir di Pabedilan, Bupati Cirebon Langsung Salurkan Bantuan

Rabu, 6 Maret 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Cirebon Drs H Imron, M.Ag langsung melakukan peninjauan lokasi banjir di Desa Sidaresmi Kecamatan Pabedilan Kabupaten Cirebon.

DARA | Dalam kesempatan tersebut, Bupati Imron yang didampingi oleh Kepala Dinas Sosial, Kepala Dinas Kesehatan dan Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Cirebon ini, langsung memberikan bantuan.

Imron menyerahkan bantuan toren air, obat-obatan dan sejumlah kebutuhan lainnya, untuk warga yang terdampak banjir akibat meluapnya Sungai Cisanggarung ini.

“Saya tadi langsung memberikan bantuan untuk para korban,” ujar Imron, Rabu 6 Maret 2024.

Imron menyebutkan, musibah banjir yang terjadi di Kabupaten Cirebon ini, terjadi di 9 kecamatan dan 36 desa. Ada sekitar 20 ribu rumah warga yang terdampak.

Menurut Imron, penyebab kebanjiran yang terjadi di Kecamatan Pabedilan, dikarenakan limpasan Sungai Cisanggarung. Hal tersebut disebabkan tanggul sungai yang cukup rendah.

“20ribu rumah terendam dan 83ribu jiwa terdampak,” kata Imron.

Untuk jangka pendek, pihaknya fokus untuk membantu masyarakat, baik itu untuk kebutuhan kesehatan dan kebutuhan keseharian lainnya.

Oleh karena itu, Pemkab Cirebon juga sudah mendirikan dapur umum dan juga posko kesehatan disejumlah lokasi bencana banjir.

Sedangkan untuk jangka panjang, pihaknya akan kembali mendorong Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Cimanuk Cisanggarung, untuk melakukan normalisasi sungai dan pembuatan senderan.

“Karena untuk di Cisanggarung, merupakan wilayah dari BBWS,” ujar Imron.

Editor: denkur | Foto: Istimewa

Berita Terkait

Garut Siap Jadi Tuan Rumah Festival Tunas Bahasa Ibu 2024
Bupati Sukabumi Bahas Soal Mitra Cai dan Ketahanan Pangan
Amankan Pilkada, Polres Sukabumi Gelar Operasi Mantap Praja Lodaya-2024
INKAI Garut Gelar Karate Championship 2024 Ajang Latihan Mental dan Pencarian Bibit Unggul
Masa Tenang di Garut, Paslon Ikut Tertibkan Alat Peraga Kampanye
Tenaga Pendidik Se-Jabar Akan Dilatih Jadi Guru Penggerak
Seorang Siswa Dianiaya Kakak Kelas, Pj Bupati Subang akan Pecat Oknum Kepsek dan Gurunya
Polres Sukabumi Kota Gelar Simulasi Pengamanan Pilkada, 366 Personel Diterjunkan di Hari Pencoblosan
Berita ini 7 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Senin, 25 November 2024 - 18:52 WIB

Garut Siap Jadi Tuan Rumah Festival Tunas Bahasa Ibu 2024

Senin, 25 November 2024 - 16:49 WIB

Bupati Sukabumi Bahas Soal Mitra Cai dan Ketahanan Pangan

Senin, 25 November 2024 - 16:35 WIB

Amankan Pilkada, Polres Sukabumi Gelar Operasi Mantap Praja Lodaya-2024

Minggu, 24 November 2024 - 20:25 WIB

INKAI Garut Gelar Karate Championship 2024 Ajang Latihan Mental dan Pencarian Bibit Unggul

Minggu, 24 November 2024 - 20:03 WIB

Masa Tenang di Garut, Paslon Ikut Tertibkan Alat Peraga Kampanye

Berita Terbaru

Foto: Istimewa

NASIONAL

Pertamina Patra Niaga Regional JBB Atasi Kebocoran Pipa BBM

Senin, 25 Nov 2024 - 19:07 WIB

Sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Garut, Asep Wawan Budiman

JABAR

Garut Siap Jadi Tuan Rumah Festival Tunas Bahasa Ibu 2024

Senin, 25 Nov 2024 - 18:52 WIB