DARA | BANDUNG – Trending berita pekan ini terpental ke zona lokal Jawa Barat yaitu berita tentang hasrat Gubernur Jabar, Ridwan Kamil yang ingin memindahkan ibu kota pemerintah dari Bandung.
Berita ini wajar jadi perhatian publik, pasalnya momennya bersamaan dengan gencarnya soal pemindahan ibu kota negara dari Jakarta ke Kalimanatan Timur.
Ridwan Kamil berpendapat keinginannya itu bukan latah, tapi Bandung benar-benar sudah tidak layak lagi jadi ibu kota provinsi atau pusat pemerintahan.
Berita trending ke dua ditempati soal situasi Gunung Tangkuban Parahu yang hingga kini masih erupsi. BMKG terus melaporkan semburan asap debu yang mengangkasa di langit Bandung. Warga pun bersiaga berjaga-jaga kalau-kalau terjadi sesuatu yang tidak diinginkan.
Berita trending di urutan ke tiga diduduki berita pembunuhan dari berbagai daerah, terutama yang jadi fokus perhatian khalayak adalah pembunuhan suami dan anak tiri di Sukabumi yang dilakukan istrinya.
Berita ini memang diulas secara lengkap, mulai dari motif, kronologis hingga penetapan sebagai tersangka. Lebih menarik publik lagi ternyata pelaku menyewa empat pembunuh bayaran.***
Editor: denkur