Tujuh Pegawai Positif, Kantor BKPPD Cianjur Lockdown

Kamis, 24 Juni 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kantor BKPPD Cianjur (Foto: cianjurkab.go.id)

Kantor BKPPD Cianjur (Foto: cianjurkab.go.id)

Kantor Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Daerah (BKPPD) Kabupaten Cianjur, Jawa Barat dilockdwon setelah sejumlah pejabat dan pegawai di lingkungan kantor itu terkonfirmasi positif Covid-19.


DARA – Kepala BKPPD Kabupaten Cianjur, Budi Rahayu Toyib, mengatakan kebijakan karantina itu dilakukan setelah terdapat tujuh orang pegawai yang terkonfirmasi positif Covid-19.

Dijelaskan Budi, kasus terpaparnya sejumlah pegawai itu berawal dari adanya seorang staf yang menunjukkan gejala Covid-19. Setelah dilakukan swab antigen, ternyata positif terpapar virus corona.

Setelah seorang staf dinyatakan positif Corona, lanjut Budi, seluruh pegawai yang berkontak erat di swab test antigen. Didapati jika ada enam pegawai lainnya yang juga terkonfirmasi positif Covid-19.

“Total ada tujuh pegawai yang terkonfimasi positif Covid-19. Dari tujuh orang tersebut, ada juga Kabid dan Kasubag. Seluruhnya berdasarkan hasil swab antigen,” jelas Budi.

Budi menduga, para pegawai yang terkonfirmasi positif Covid-19 itu akibat sering melakukan perjalanan dinas ke luar daerah, khususnya yang ke daerah zona merah.

“Kegiatan dinas ke luar kota memang sempat padat, diduga mereka terpapar saat menjalankan kegiatan dinas itu,” ujarnya.

Untuk mencegah penyebaran dan penularan Covid-19 di lingkungan kantornya, kata Budi, pihaknya melakukan lockdown selama satu pekan kedepan.

Sementara untuk pegawai yang terkonfirmasi positif Covid-19, tiga orang dilakukan isolasi di Bumi Ciherang, Pacet, dan empat orang lainnya menjalani isolasi di rumah masing-masing.

“Diduga terpapar saat melakukan kunjungan ke luar daerah. Mereka sudah mendapatkan penanganan dengan menjalani isolasi. Pelayanan sementara, kita lockdown sepekan ke depan,” ujarnya.***

Editor: denkur

Berita Terkait

Persaingan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Semakin Ketat, Begini Peluang Timnas Indonesia
Si Propam Polres Garut Bakti Sosial di Pesantren Al Bayan
Antusias Pemilih Pemula Berikan Dukungan untuk Helmi Budiman di Pilkada Garut 2024
Bersama PT Ajaib Windu Jaya, Lapas Garut Salurkan Bantuan dan Pelatihan bagi UMKM
Buntut Rotmut Pejabat Eselon 2, Irjen Kemendagri Datangi Pemkab Bandung Barat. Ada Apa ya?
Menlu RI : Inovasi dan Digitalisasi Harus Jadi Penggerak Ekonomi Formal dan Global di Kawasan
Conference of the Parties ke-29 (COP29) Komitmen Baru Menuju Bumi Lebih Hijau 
Duel Indonesia Vs Jepang Bakal Heboh, JKT48 Bakal Menghibur Superter Garuda
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 15 November 2024 - 17:18 WIB

Persaingan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Semakin Ketat, Begini Peluang Timnas Indonesia

Jumat, 15 November 2024 - 16:48 WIB

Si Propam Polres Garut Bakti Sosial di Pesantren Al Bayan

Jumat, 15 November 2024 - 16:40 WIB

Antusias Pemilih Pemula Berikan Dukungan untuk Helmi Budiman di Pilkada Garut 2024

Jumat, 15 November 2024 - 16:33 WIB

Bersama PT Ajaib Windu Jaya, Lapas Garut Salurkan Bantuan dan Pelatihan bagi UMKM

Jumat, 15 November 2024 - 16:14 WIB

Buntut Rotmut Pejabat Eselon 2, Irjen Kemendagri Datangi Pemkab Bandung Barat. Ada Apa ya?

Berita Terbaru