Tuntut Habib Rizieq Shihab dipulangkan ke tanah air, puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Front Mahasiswa Islam (FMI) gelar aksi demo di depan kantor Kementerian Luar Negeri.
DARA | JAKARTA – Jumat, 22 November 2019 di depan Kantor Kementerian Luar Negeri di Jakarta, puluhan mahasiswa berbaris di depan mobil komando. Menenteng sejumlah poster yang diantaranya bertuliskan: #kamirinduIBHRS’ dan ‘Kembalikan Hak Habib Rizieq Shihab’.
Ketua Umum Front Mahasiswa Islam, Ali Alatas mengatakan, ada dua tuntutan yang disampaikan yaitu pertama, menuntut pencabutan pencekalan Imam Besar FPI itu. Kedua, copot Dubes Agus Maftuf.
Ali mengatakan, jangan asingkan Habib Rizieq. “Kita tidak mengemis, itu adalah hak konstitusional warga negara yang wajib dijunjung tinggi oleh negara dan dijalankan,” ujarnya.
Soal tuntutan pencopotan Dubes Agus Maftuf, menurut Ali, Dubes Agus Maftuf tidak menjalankan tugas pokok dan fungsi duta besar Indonesia sebagaimana biasanya. Tapi justru banyak bermain opini, seolah-olah membuktikan punya kepentingan politik atas diasingkannya Habib Rizieq di luar negeri.***
Editor: denkur