Update Covid-19 di Jabar : 41 Orang Dinyatakan Sembuh

Sabtu, 18 April 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi (Foto :Pemprov Jabar)

Ilustrasi (Foto :Pemprov Jabar)

Jumlah pasien yang positif terinfeksi virus corona (Covid-19) di Jawa Barat bertambah sembilan orang menjadi 641 orang hingga Sabtu (18/4/2020). Berdasarkan data di situs pantau pikobar.jabaprov.go.id hingga hari ini 56 orang di antaranya meninggal dunia dan 41 orang dinyatakan telah sembuh dari Covid-19.


DARA| BANDUNG- Data tersebut berasal dari kategori pasien dalam pengawasan (PDP) mencapai 3.271 orang. Sebanyak 1.947 masih dalam pengawasan dan 1.324 telah selesai pengawasan.

Kemudian, total ada 33.662 orang dalam pemantauan (ODP) di Jawa Barat. Sebanyak 22.892 sudah selesai pemantauan dan 10.770 masih dalam pemantauan.

Sebelumnya, pada Jumat (17/4/2020), jumlah orang yang terkonfirmasi Covid-19 di Jawa Barat berjumlah 632 kasus.

Sementara itu, Kota Bandung menjadi wilayah dengan kasus positif terbanyak di Jawa Barat berdasarkan data pikobar.jabarprov.go.id.

Ada 132 kasus positif virus corona di kota yang dipimpin Oded M Danial tersebut.

Kasus positif juga banyak terdapat di Kota Depok (130), Kota Bogor (61), Kabupaten Bogor (48), Kota Bekasi (46), Kabupaten Bekasi (35), dan Kota Cimahi (33).

Kemudian Kabupaten Bandung (29), Kabupaten Bandung Barat (22), Kota Sukabumi (21), Kabupaten Karawang (9), Kabupaten Purwakarta (7), Kabupaten Sukabumi (4), Kabupaten Cirebon (3), Kabupaten Garut (3), Kabupaten Kuningan (3), Kota Tasikmalaya (3).

Diikuti Kabupaten Ciamis, Kabupaten Subang, Kota Banjar, Kabupaten Sumedang , dan Kota Banjar, masing-masing dua kasus.

Selanjutnya, Kabupaten Cianjur, Kabupaten Indramayu, Kabupaten Majalengka, dan Kota Cirebon masing-masing satu kasus. Angka yang disampaikan Pikobar selaras dengan data pemerintah pusat.

Hingga Sabtu (18/4/2020), jumlah pasien positif corona di seluruh Indonesia secara kumulatif mencapai 6.248 orang. Dari jumlah tersebut, 535 orang meninggal dunia dan 631 orang dinyatakan sembuh.

 

Editor : Maji

Berita Terkait

Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025
BPOM RI Visitasi Santosa Hospital Bandung Central  Ikrar Sebut Rumah Sakit Ini Bisa Jadi Percontohan
Wabup Bandung Barat Asep Ismail Ajak ASN Jaga Kebersihan
Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini
Lantik Ribuan PPPK, Bupati Jeje Ritchie Ismail Berikan Pesan Moral
BAZNAS Jabar Hadirkan Layanan Publik dan Konsultasi ZISWAF di Acara “ Abdi Nagri Nganjang Ka Warga”
Bupati Bandung Barat, Pastikan Melanti Ribuan PPPK, Simak Penjelasan BKPSDM
Antrean di Samsat Soreang Membludak, Begini Keluhan Warga
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 17 April 2025 - 11:01 WIB

Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025

Rabu, 16 April 2025 - 17:32 WIB

Wabup Bandung Barat Asep Ismail Ajak ASN Jaga Kebersihan

Rabu, 16 April 2025 - 14:32 WIB

Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini

Rabu, 16 April 2025 - 11:17 WIB

Lantik Ribuan PPPK, Bupati Jeje Ritchie Ismail Berikan Pesan Moral

Selasa, 15 April 2025 - 21:48 WIB

BAZNAS Jabar Hadirkan Layanan Publik dan Konsultasi ZISWAF di Acara “ Abdi Nagri Nganjang Ka Warga”

Berita Terbaru

Drs Djamu Kertabudi, M.si (Penulis, Pengamat Ilmu Pemerintahan dan Politik)

OPINI

Reaktivasi Jalur Kereta Api Cipatat-Padalarang

Kamis, 17 Apr 2025 - 10:48 WIB