DARA | JAKARTA – Deddy Mizwar terpaksa harus bolak balik ke gedung KPK terkait kasus suap proyek Meikarta. Hari ini, Jumat 23 Agustus 2019, Deddy diperiksa untuk tersangka Iwa Karniwa, Sekda Jabar itu.
Sebelumnya Dedy Mizwar juga pernah diperiksa KPK dalam kasus yang sama untuk tersangka Direktur Operasional Lippo Group Billy Sindoro (BS) yang telah divonis bersalah.
Juga pernah menjadi saksi untuk terdakwa mantan Bupati Bekasi Neneng Hasanah Yasin di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Bandung pada Maret 2019 lalu.
Deddy Mizwar dimintai kesaksiannya karena Deddy saat itu menjabat sebagai Wakil Gubernur Jawa Barat. Ia rela tanpa lelah harus keluar masuk gedung KPK untuk memberi keterangan.
Deddy Mizwar saat tiba di gedung KPK mengatakan akan memberikan keterangan yang diketahuinya. “Insya Allah kita berikan keterangan yang sesuai kita tahu,” kata Deddy.***
Editor: denkur