Vaksin Sonivac dari China sudah tiba di Indonesia. Jumlahnya 1,2 juta vaksin. Namun, begitu Presiden Joko Widodo tetap mengimbau masyarakat agar selalu disiplin menerapkan protokol kesehatan.
DARA | JAKARTA – “Meski vaksin sudah ada, kita tetap harus disiplin menjalankan protokol kesehatan, tetap displin 3M. Memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, selalu harus terus kita lakukan,” ujar Jokowi dalam keterangan resminya, Minggu kemarin (6/12/2020).
Jokowi juga mengingatkan proses vaksinasi belum dapat dilakukan. Pasalnya, sejumlah prosedur harus dituntaskan terlebih dahulu.
“Tapi, untuk memulai vaksinasi masih memerlukan tahapan-tahapan dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM),” ujar Jokowi, seperti dikutip dari CNNIndonesia, Senin (7/12/2020).
Sementara itu, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan aturan mengenai distribusi vaksin Covid-19 akan tuntas dalam sepakan hingga dua pekan ke depan.
“Aturan rinci untuk kedua skema tersebut akan segera diterbitkan dalam satu sampai dua minggu ke depan,” kata Airlangga dalam konferensi pers virtual terkait kedatangan vaksin covid-19, Senin (7/12/2020).
Indonesia juga sejak Agustus 2020 menguji vaksin Sinovac. Bio Farma bekerja sama dengan Fakultas Kedokteran Universitas Padjadjaran telah melewati 3 tahap uji klinis dengan ribuan relawan.***
Editor: denkur