Vaksin Covid Sudang Datang, Presiden Berpesan Masyarakat Tetap Terapkan Protokol Kesehatan

Senin, 7 Desember 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Presiden Joko Widodo (Foto: Setkab.go.id)

Presiden Joko Widodo (Foto: Setkab.go.id)

Vaksin Sonivac dari China sudah tiba di Indonesia. Jumlahnya 1,2 juta vaksin. Namun, begitu Presiden Joko Widodo tetap mengimbau masyarakat agar selalu disiplin menerapkan protokol kesehatan.


DARA | JAKARTA – “Meski vaksin sudah ada, kita tetap harus disiplin menjalankan protokol kesehatan, tetap displin 3M. Memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, selalu harus terus kita lakukan,” ujar Jokowi dalam keterangan resminya, Minggu kemarin (6/12/2020).

Jokowi juga mengingatkan proses vaksinasi belum dapat dilakukan. Pasalnya, sejumlah prosedur harus dituntaskan terlebih dahulu.

“Tapi, untuk memulai vaksinasi masih memerlukan tahapan-tahapan dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM),” ujar Jokowi, seperti dikutip dari CNNIndonesia, Senin (7/12/2020).

Sementara itu, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan aturan mengenai distribusi vaksin Covid-19 akan tuntas dalam sepakan hingga dua pekan ke depan.

“Aturan rinci untuk kedua skema tersebut akan segera diterbitkan dalam satu sampai dua minggu ke depan,” kata Airlangga dalam konferensi pers virtual terkait kedatangan vaksin covid-19, Senin (7/12/2020).

Indonesia juga sejak Agustus 2020 menguji vaksin Sinovac. Bio Farma bekerja sama dengan Fakultas Kedokteran Universitas Padjadjaran telah melewati 3 tahap uji klinis dengan ribuan relawan.***

Editor: denkur

Berita Terkait

Banjir di Palabuhanratu Sukabumi Rendam Puluhan Rumah di Tiga Desa dan Menewaskan Seorang Warga
Tim PWI Tinjau Cepat Lokasi Rumah Subsidi Wartawan, Ketua Umum PWI Apresiasi Komitmen Pemerintah
Nyaman dan Aman: Solusi Praktis Pakaian Dalam Sekaligus Atasan bagi Pra Remaja dari UNIQLO
Kabar Terbaru Kasus Dugaan Pelecehan Pasien oleh Oknum Dokter Kandungan di Garut
Putusan Sela PN Jakarta Pusat Tegaskan Hendry Ch Bangun Sah Ketum PWI
Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025
PWI Dukung Program Rumah Bersubsidi untuk Wartawan, Tak Ganggu Independensi Pers
Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 20 April 2025 - 11:21 WIB

Banjir di Palabuhanratu Sukabumi Rendam Puluhan Rumah di Tiga Desa dan Menewaskan Seorang Warga

Jumat, 18 April 2025 - 10:28 WIB

Tim PWI Tinjau Cepat Lokasi Rumah Subsidi Wartawan, Ketua Umum PWI Apresiasi Komitmen Pemerintah

Kamis, 17 April 2025 - 18:38 WIB

Nyaman dan Aman: Solusi Praktis Pakaian Dalam Sekaligus Atasan bagi Pra Remaja dari UNIQLO

Kamis, 17 April 2025 - 18:29 WIB

Kabar Terbaru Kasus Dugaan Pelecehan Pasien oleh Oknum Dokter Kandungan di Garut

Kamis, 17 April 2025 - 13:51 WIB

Putusan Sela PN Jakarta Pusat Tegaskan Hendry Ch Bangun Sah Ketum PWI

Berita Terbaru