Dinas Kesehatan Kota Sukabumi kembali menerima vaksin tahap II dengan jumlah 3300 vial dosis. Vaksin itu untuk tenaga kesehatan dan pelayan publik, Rabu (24/2/2021).
DARA – Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit dr Lulis Delawati mengatakan, dosis vaksin kali ini berbeda dengan sebelumnya. Dari 3300 vial ini persatu vialnya 10 dosis.
Namun, pihaknya menghitung dari satu vial itu untuk 9, sehingga 3300 itu untuk 14850 orang petugas publik dan tenaga kesehatan dan penunjang yang belum menerima vaksin.
“Rencananya minggu ini, kita akan melakukan vaksinasi tahap ke-2 utamanya untuk TNI-Polri. Selanjutnya nati kita akan berikan kepada guru, DPRD, tokoh agama, pedagang, atlit dan BUMD,” ujarnya.
Menurut Lulis, jumlah penerima vaksin tahap ke-2 ini untuk Kodim 0607 Kota Sukabumi sebanyak 444 personil, Polres Sukabumi Kota 589 personil dan Scapa Pori 506 Personil.
“Namun kita akan berikan setengahnya dari jumlah yang ada, seperti Kodim 222, Polres Sukabumi Kota 295, Scapa Polri 253. Targetnya untuk tahap ke-2 ini bulan februari, April Mei. Kemudian bulan Mei kita mulai untuk masyarakat,” ujarnya.***
Editor: denkur