Wakil Bupati Garut Jadi Penerima Pertama Vaksin Covid, Begini Kondisinya Sekarang

Senin, 1 Februari 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wakil Bupati Garut, dr. Helmi Budiman, menjadi penerima pertama vaksin Covid-19 (Foto: Andre/dara.co.id)

Wakil Bupati Garut, dr. Helmi Budiman, menjadi penerima pertama vaksin Covid-19 (Foto: Andre/dara.co.id)

Wakil Bupati Garut, dr Helmi Budiman menjadi penerima pertama vaksin Covid-19 di Kabupaten Garut. Proses vaksinasi dilakukan di Gedung Pendopo, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut, Senin (1/2/2021).


DARA – Menjadi orang pertama menerima vaksin Covid-19, Helmi mengaku sangat berdebar-debar ketika akan divaksin.

“Meskipun saya seorang dokter tetap kan rasa berdebar mah ada dokter juga kan manusia biasa,” ujarnya, Senin (1/2/2021).

Helmi mengatakan, berdebar-debar memang hal yang biasa, akan tetapi perasaan tanggung jawab kepada masyarakat jauh lebih besar.

“Berdebar-debar memang hal yang biasa. Tapi dorongan tanggung jawab pada masyarakat sekaligus untuk mengedukasi masyarakat, jauh lebih besar,” ujarnya.

Vaksinasi berlangsung di mulai sekitar pukul 09.00 WIB. Pemberian vaksin dilanjutkan kepada beberapa tenaga kesehatan perwakilan dari beberapa organisasi profesi tenaga kesehatan dan Perwakilan Anggota DPRD.

Pada kegiatan vaksinasi ini, para calon penerima vaksin mengikuti alur empat meja, yang terdiri dari pendaftaran di meja pertama, skrining di meja kedua, penyuntikkan di meja ketiga dan observasi awal pasca vaksin di meja keempat, termasuk wabup, menerima vaksin pertama setelah melewati dua meja pertama dan skrining.

Sementara itu, Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Garut, dr. Leli Yuliani, menyebutkan, Vaksin bukan berarti kebal terhadap Covid-19. Namun, dengan vaksin maka bisa menekan penularan.

“Dan akhirnya kita semua terbebas dari pandemi ini,” katanya.***

Editor: denkur

Berita Terkait

Perang Sarung di Sukabumi, Seorang Remaja Kena Bacok
Ayep Zaki Siap Jalankan Hasil Retret, termasuk Soal Efisiensi Anggaran
Bupati Sukabumi: ASN Harus Kompak
Gubernur Jabar Dedi Mulyadi: Hentikan Alih Fungsi Lahan di Puncak Bogor
Dibaca Usai Tarawih, Berikut Bunyi Doa Kamilin dan Terjemahannya
Berapa Besaran THR di Era Prabowo? Ini Dia Beritanya
Siaran Ramadan di Medsos Harus Edukatif dan Ramah Anak
Ramadan tak Sekadar tentang Ibadah Pribadi
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 3 Maret 2025 - 15:46 WIB

Perang Sarung di Sukabumi, Seorang Remaja Kena Bacok

Senin, 3 Maret 2025 - 15:32 WIB

Ayep Zaki Siap Jalankan Hasil Retret, termasuk Soal Efisiensi Anggaran

Senin, 3 Maret 2025 - 15:18 WIB

Bupati Sukabumi: ASN Harus Kompak

Minggu, 2 Maret 2025 - 10:16 WIB

Dibaca Usai Tarawih, Berikut Bunyi Doa Kamilin dan Terjemahannya

Minggu, 2 Maret 2025 - 09:53 WIB

Berapa Besaran THR di Era Prabowo? Ini Dia Beritanya

Berita Terbaru

Masjid Al Jabbar (Foto: Ist)

BANDUNG UPDATE

Jadwal Buka Puasa Wilayah Bandung Raya Hari Ini

Senin, 3 Mar 2025 - 16:06 WIB

JABAR

Perang Sarung di Sukabumi, Seorang Remaja Kena Bacok

Senin, 3 Mar 2025 - 15:46 WIB

Bupati Sukabumi, Asep Japar (Foto: Istimewa)

JABAR

Bupati Sukabumi: ASN Harus Kompak

Senin, 3 Mar 2025 - 15:18 WIB