Wakili Jabar, Tim Sepak Bola Kota Bandung Siap Berlaga pada Piala Menpora U-16 Putaran Nasional

Kamis, 29 Agustus 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ILUSTRASI. Foto: pikiran-rakyat.com

ILUSTRASI. Foto: pikiran-rakyat.com

DARA | BANDUNG – Tim sepak bola Kota Bandung akan mewakili Jawa Barat berlaga pada Piala Menpora U-16 putaran nasional di Tangerang Selatan, 1-6 September mendatang. Tim ini merupakan binaan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) setempat.

Sebelum berangkat ke Tangerang, Plh Wali Kota Bandung, Yana Mulyana, yang juga Ketua Askot PSSI Bandung melepas tim ini di Balai Kota Bandung, Kamis ( 28/8/2019). Kepada seluruh “punggawa”, Yana berpesan agar tetap menjaga sportivitas bertanding dan kekompakan agar bisa menjuarai turnamen.

“Berharap jadi juara itu perlu, harus. Tapi di samping jadi juara, bagian terpenting dari olahraga adalah melatih sportivitas dalam diri kita,” katanya.

Pesan lainnya, agar para pemain tak melulu memperhatikan teknik individu, melainkan kekompakan tim. Apalagi tim ini membawa nama besar Kota Bandung.

“Dengarkan instruksi pelatih, minta doa restu orang tua dan jaga kekompakan antarindividu. Sepak bola mengajarkan kebersamaan,” ujarnya.

Sebagai informasi tambahan, skuad yang akan berangkat mengikuti Piala Kemenpora U-16 Tahun 2019 ini merupakan formasi saat Kota Bandung menjuarai Pekan Olahraga Pelajar Wilayah Daerah 2019 cabang sepak bola di Kabupaten Bandung tempo hari. Tim yang akan berangkat terdiri atas 18 pemain didampingi tiga pelatih dan tujuh ofisial tim. Mereka akan bertolak ke Tangerang Minggu (1/9/2019).***

Editor: Ayi Kusmawan

Berita Terkait

KUALIFIKASI PIALA DUNIA Jepang Hapus “Air Mata” Indonesia
Menghapus Jenuh Saat Mudik Lebaran, Daop 2 Bandung Sediakan Arena Bermain Anak
PT KAI Daop 2 Bandung Berangkatkan 17.893 Orang, Pucak Mudik Sudah Terlewati
Simak Nih, Pesan Bupati Bandung buat Warganya Yang Mudik Lebaran
Jangan Kirim Parsel ke Gubernur Jabar, Ini Alasannya
Sambut Idulfitri, Festival Dulag Istimewa Berlangsung di Gedung Pakuan
Raih Kemenangan Idul Fitri dengan Film-Film Terbaik dan Seru Hanya di RCTI!
BAZNAS Jabar Gelar Buka Bersama 150 Anak Yatim, Ramadan Jadi Lebih Istimewa
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 3 April 2025 - 13:47 WIB

KUALIFIKASI PIALA DUNIA Jepang Hapus “Air Mata” Indonesia

Minggu, 30 Maret 2025 - 21:54 WIB

Menghapus Jenuh Saat Mudik Lebaran, Daop 2 Bandung Sediakan Arena Bermain Anak

Minggu, 30 Maret 2025 - 21:33 WIB

PT KAI Daop 2 Bandung Berangkatkan 17.893 Orang, Pucak Mudik Sudah Terlewati

Minggu, 30 Maret 2025 - 20:27 WIB

Simak Nih, Pesan Bupati Bandung buat Warganya Yang Mudik Lebaran

Minggu, 30 Maret 2025 - 20:17 WIB

Jangan Kirim Parsel ke Gubernur Jabar, Ini Alasannya

Berita Terbaru

CATATAN

GEJOLAK KOREA SELATAN MK Tanpa ‘Dissenting Opinion’

Minggu, 6 Apr 2025 - 09:19 WIB