Warga Masih Berbondong-bondong Berziarah ke Makam Eril

Senin, 13 Juni 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy


Masyarakat tampak memadati lokasi pemakaman almarhum Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril di pemakaman keluarga di kawasan Islamic Centre Cimaung Kampung Geger Beas RT 01/RW 05 Desa Cimaung Kecamatan Cimaung  Kabupaten Bandung, Senin (13/6/2022) siang.(Foto Trinata/dara.co.id)**

Masyarakat tampak memadati lokasi pemakaman almarhum Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril di pemakaman keluarga di kawasan Islamic Centre Cimaung Kampung Geger Beas RT 01/RW 05 Desa Cimaung Kecamatan Cimaung Kabupaten Bandung, Senin (13/6/2022) siang.(Foto Trinata/dara.co.id)**

Mereka tidak hanya warga Bandung, melainkan ada yang datang dari luar daerah, seperti di Tasikmalaya, Ciamis, Bogor, Depok.


DARA – Hingga Senin petang (12/6/2022),  masyarakat terlihat masih berbondong-bondong datang berziarah ke makam almarhum Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril, anak sulung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil di pemakaman keluarga di kawasan Islamic Centre Cimaung Kampung Geger Beas RT 01/RW 05 Desa Cimaung Kecamatan Cimaung Kabupaten Bandung.

Prosesi pemakaman almarhum Eril dilakukan pada pukul 11.55 WIB. Pihak keluarga Ridwan Kamil mempersilahkan masyarakat untuk berziarah dan mendoakan almarhum Eril di pemakaman, pada pukul 12.00 WIB, setelah prosesi pemakaman selesai.

Masyarakat yang berziarah ke makam almarhum Eril dipandu oleh panitia pemakaman yang ada di lokasi pemakaman tersebut. Masyarakat pun diimbau saat melaksanakan ziarah untuk tertib. Mereka tidak hanya warga Bandung, melainkan ada yang datang dari luar daerah, seperti di Tasikmalaya, Ciamis, Bogor, Depok.

Warga dari berbagai daerah pun terlihat bergantian berziarah ke makam almarhum Eril tersebut.
Edi bersama istrinya asal Ciparay Kabupaten Bandung terlihat berziarah ke makam almarhum Eril.

“Memberikan doa terbaik kepada almarhum Eril, semoga almarhum mendapatkan tempat terbaik di sisi Allah SWT,” katanya.

Sementara itu, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil saat prosesi pemakaman berlangsung mengucapkan terima kasih kepada masyarakat maupun sejumlah pihak yang sudah bersama-sama mendoakan almarhum Eril.
Ia pun memohon maaf kepada masyarakat selama dalam proses pemakaman almarhum Eril menyebabkan lalulintas kendaraan terjadi kemacetan atau kepadatan. Ridwan Kamil juga memohon maaf belum bisa berbicara banyak di depan publik.

Editor: Maji

 

Berita Terkait

Sidak Pasar Tagog Padalarang, Tim Gabungan Temukan MinyakKita Kurang Takaran
Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Jumat 14 Maret 2025
Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Jumat 14 Maret 2025
Al Faland 26 Tahun, Tanam Pohon di Semua Unit Usaha Omega Hotel Management*
Dugaan Korupsi Dana Iklan Bjb, KPK Umumkan Lima Tersangka
Baznas Kabupaten Bandung Dituntut Transaparan Kelola Dana Umat, Bupati: Kalau Amburadul Saya Malu
Pohon Tumbang, Arus Lalu Lintas Samarang-Garut Macet Parah
Bupati Bandung Barat Terkesan Susah Ditemui, KSPSI Sentil Sekda Harus Tanggungjawab
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 14 Maret 2025 - 13:40 WIB

Sidak Pasar Tagog Padalarang, Tim Gabungan Temukan MinyakKita Kurang Takaran

Jumat, 14 Maret 2025 - 08:45 WIB

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Jumat 14 Maret 2025

Jumat, 14 Maret 2025 - 08:42 WIB

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Jumat 14 Maret 2025

Jumat, 14 Maret 2025 - 04:22 WIB

Al Faland 26 Tahun, Tanam Pohon di Semua Unit Usaha Omega Hotel Management*

Kamis, 13 Maret 2025 - 23:27 WIB

Dugaan Korupsi Dana Iklan Bjb, KPK Umumkan Lima Tersangka

Berita Terbaru

NASIONAL

Tamsil Linrung: Reformasi Polri Harus Menyerap Spirit Hoegeng

Jumat, 14 Mar 2025 - 15:42 WIB

NASIONAL

Bongkar Sindikat Fredy Pratama, Brigjen Pol Mukti Juharsa

Jumat, 14 Mar 2025 - 15:33 WIB