Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Garut melaksanakan penggeledahan kamar hunian warga binaan, Senin (15/5/2023).
DARA | Hal itu dilakukan dalam rangka langkah progressive dan upaya deteksi dini terhadap gangguan keamanan dan ketertiban.
Kepala Lapas Kelas IIB Garut, Iwan Gunawan Wahyudi, mengatakan bahwa pihaknya akan terus berkomitmen dalam hal kegiatan sidak atau razia kamar hunian warga binaan, demi terwujudnya Lapas Garut Zero Halinar (HP, Pungli dan Narkoba).
“Salah satu tujuan kegiatan ini untuk mewujudkan Lapas Garut Zero Halinar, juga sebagai wujud integritas Petugas agar tercipta kondisi Lapas yang aman dan tertib,” ujar Kalapas, Senin (15/5/2023).
Menurut Kalapas, dalam kegiatan tersebut seluruh Blok Hunian dan fasilitas umum tidak luput dari penggeledahan.
Alhasil, petugas menemukan handphone, benda tumpul dan barang terlarang lainnya.
“Petugas langsung melakukan inventarisir dan pendataan terhadap barang terlarang, untuk selanjutnya dilakukan pemusnahan,” ujarnya.
Editor: denkur | Keterangan foto:
-Petugas Lapas Kelas IIB Garut melakukan penggeledahan kamara hunian warga binaan sebagai upaya deteksi dini terhadap gangguan keamanan dan ketertiban di Lapas Kelas IIB Garut, Jalan KH Hasan Arif, Kecamatan Banyuresmi, Kabupaten Garut, Senin (15/5/2023).( Foto: Ist)