Wujudkan Visi Misi, Bupati Bandung Minta Perangkat Daerah Selaraskan Renstra

Senin, 30 Agustus 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy


Bupati Bandung Dadang Supriatna memberikan pentingnya harmonisasi dan sinkronisasi RPJMD Tahun 2021-2026, di Grand Sunshine, Soreang, Senin (30/8/2021). (Foto :Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan)

Bupati Bandung Dadang Supriatna memberikan pentingnya harmonisasi dan sinkronisasi RPJMD Tahun 2021-2026, di Grand Sunshine, Soreang, Senin (30/8/2021). (Foto :Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan)

Bupati mengatakan, harmonisasi dan sinkronisasi sangat penting dalam proses penajaman strategi, arah kebijakan, program serta kegiatan PD.


DARA- Bupati Bandung Dadang Supriatna mengajak seluruh jajarannya untuk menyelaraskan Rencana Strategis (Renstra) perangkat daerah (PD) dengan Rancangan Akhir (ranhir) Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Bandung Tahun 2021 – 2026.

Selain diselaraskan, RPJMD dan Renstra PD juga harus mengacu pada visi dan misi Bupati Bandung dan Wakil Bupati Bandung, yakni terwujudnya masyarakat Kabupaten Bandung yang Bangkit, Edukatif, Dinamis, Agamis, dan Sejahtera (BEDAS).

“Dalam penyusunannya RPJMD, RPJMN (Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional) dan RPJPD (Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah) menjadi acuan. RPJMD ini nantinya menjadi pedoman penyusunan renstra perangkat daerah. Jadi penyusunannya harus ada keselarasan,” ungkap bupati saat menghadiri acara Harmonisasi dan Sinkronisasi, RPJMD Tahun 2021-2026 di Grand Sunshine, Soreang, Senin (30/8/2021).

Bupati mengatakan, harmonisasi dan sinkronisasi sangat penting dalam proses penajaman strategi, arah kebijakan, program serta kegiatan PD.

Melalui kegiatan tersebut, dirinya berharap, renstra yang disusun dapat menjabarkan dan menerjemahkan visi, misi dan program unggulan pada RPJMD, sesuai tugas dan fungsi utama setiap perangkat daerah.

Orang nomor satu di Kabupaten Bandung itu juga menyampaikan, keberhasilan suatu pembangunan sangat ditentukan dari proses perencanaannya. Oleh karena itu, perencanaan memiliki peranan penting dalam proses pembangunan.

“Saya mengimbau semua elemen pemerintah Kabupaten Bandung agar berkomitmen dan konsisten dalam mensinergikan program atau kegiatan pembangunan yang sudah tertuang dalam dokumen RPJMD serta renstra perangkat daerah,” harap Dadang.

Untuk mewujudkan visi misinya, saat ini Kang DS, begitu ia disapa tengah berkonsentrasi antara lain terhadap pembangunan bidang pendidikan, diantaranya program insentif guru ngaji dan pendidikan muatan lokal (mulok) untuk para pelajar di Kabupaten Bandung.

Sementara untuk pembangunan di bidang kesehatan, bupati berfokus pada peningkatan pelayanan kesehatan melalui rencana pembangunan lima Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) di Kabupaten Bandung.

“Sektor pembangunan pendidikan dan kesehatan merupakan pelayanan dasar. Kami ingin program dan kebijakan pendidikan serta kesehatan ini berpihak pada kelompok masyarakat yang lemah. Sesuai dengan misi yang kami tuangkan ke dalam RPJMD. Masyarakat sejahtera, kami pun bahagia,” pungkas Bupati Bandung.

Editor : Maji

Berita Terkait

Resmikan Logo Asia Afrika Youth Forum 2025, Wali Kota Bangga Karya Anak Muda Bandung
Kabar Terbaru Kasus Dugaan Pelecehan Pasien oleh Oknum Dokter Kandungan di Garut
Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025
BPOM RI Visitasi Santosa Hospital Bandung Central  Ikrar Sebut Rumah Sakit Ini Bisa Jadi Percontohan
Wabup Bandung Barat Asep Ismail Ajak ASN Jaga Kebersihan
Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini
Lantik Ribuan PPPK, Bupati Jeje Ritchie Ismail Berikan Pesan Moral
BAZNAS Jabar Hadirkan Layanan Publik dan Konsultasi ZISWAF di Acara “ Abdi Nagri Nganjang Ka Warga”
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 05:03 WIB

Resmikan Logo Asia Afrika Youth Forum 2025, Wali Kota Bangga Karya Anak Muda Bandung

Kamis, 17 April 2025 - 18:29 WIB

Kabar Terbaru Kasus Dugaan Pelecehan Pasien oleh Oknum Dokter Kandungan di Garut

Kamis, 17 April 2025 - 11:01 WIB

Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025

Rabu, 16 April 2025 - 19:53 WIB

BPOM RI Visitasi Santosa Hospital Bandung Central  Ikrar Sebut Rumah Sakit Ini Bisa Jadi Percontohan

Rabu, 16 April 2025 - 17:32 WIB

Wabup Bandung Barat Asep Ismail Ajak ASN Jaga Kebersihan

Berita Terbaru