‘Yu Kita Serbu! Pemkab Sukabumi Kembali Gelar Bazar Cullinary Ramadhan

Jumat, 14 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Istimewa

Foto: Istimewa

Setiap Ramadan, Pemkab Sukabumi gelar Bazar Cullinary Ramadhan.

DARA | Kali ini digelar di halaman Sukabumi Craft Center Cisaat, dari tanggal 14 hingga 23 Maret 2025.

Bazar ini terselenggara berkat kerjasama Dinas Koperasi, Usaha, Kecil, dan Menengah (DKUKM) bersama Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Sukabumi.

Berbagai kuliner unggulan Kabupaten Sukabumi tersaji di Bazar tersebut. Hasil karya 35 pelaku UMKM binaan DKUKM Kabupaten Sukabumi.

Bupati Sukabumi H Asep Japar dalam pembukaannya menuturkan, merasa bangga atas terselenggaranya Bazar Cullinary Ramadhan 1446 Hijriah ini.

Menurutnya, kegiatan ini sangat berdampak bagi masyarakat, terutama untuk para pelaku UMKM.

“Bazar ini menjadi sarana pengenalan dan pengembangan UMKM,” ujar bupati.

“Mari kita belanja produk UMKM dari Kabupaten Sukabumi. Kalau bukan sama kita oleh siapa lagi,” imbuhnya.

Sementara itu, Ketua Dekranasda, Hj Rina Rosmaniar, mengatakan kegiatan ini upaya mengenalkan keberagaman kuliner di Sukabumi, sebagai ikhtiar menyejahterakan pelaku UMKM.

“Industri kuliner merupakan sektor strategis. Karena bukan saja didukung oleh banyaknya faktor serta pangsa pasar yang potensial,” ujarnya.

Kesukseskan UMKM tentu saja membutuhkan dorongan semua pihak. Hj Rina mengajak seluruh masyarakat Sukabumi untuk hadir dan berbelanja di event kuliner tersebut.

“Mari kita hadir dan berbelanja kuliner di bazar ini,” katanya.

Ketua DKUKM Kabupaten Sukabumi Sigit Widarmadi menuturkan, kegiatan ini sejalan dengan visi-misi Kabupaten Sukabumi, terutama dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Makanya melalui kegiatan ini kami harapkan produk lokal Kabupaten Sukabumi bisa semakin dikenal luas dan berdampak terhadapat kesejahteraan pelaku UMKM ke depannya,” ujarnya.***

Editor: denkur

Berita Terkait

Polres Sukabumi Gelar Operasi Ketupat Lodaya, 493 Personel Dikerahkan
Begini Jawaban Bupati Sukabumi Atas Pandangan Umum Fraksi DPRD Terkait Raperda Perubahan Badan Hukum BPR Sukabumi
Pohon Tumbang, Arus Lalu Lintas Samarang-Garut Macet Parah
Polres Garut Gelar Mudik Gratis, Berminat? Klik Kanal Ini!
Jelang Ramadan, Bahan Pokok di Garut Aman
Update Bencana Sukabumi, Enam Meninggal, Tiga Orang Masih Hilang
Kapolres Sukabumi Bagikan Sembako untuk Korban Banjir dan Kaum Duafa
Kejaksaan Cirebon Tahan Mantan Mantri Bank BUMN Terkait Korupsi KUR
Berita ini 8 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 15 Maret 2025 - 00:09 WIB

Polres Sukabumi Gelar Operasi Ketupat Lodaya, 493 Personel Dikerahkan

Jumat, 14 Maret 2025 - 23:56 WIB

‘Yu Kita Serbu! Pemkab Sukabumi Kembali Gelar Bazar Cullinary Ramadhan

Kamis, 13 Maret 2025 - 22:16 WIB

Begini Jawaban Bupati Sukabumi Atas Pandangan Umum Fraksi DPRD Terkait Raperda Perubahan Badan Hukum BPR Sukabumi

Kamis, 13 Maret 2025 - 21:57 WIB

Pohon Tumbang, Arus Lalu Lintas Samarang-Garut Macet Parah

Kamis, 13 Maret 2025 - 10:48 WIB

Polres Garut Gelar Mudik Gratis, Berminat? Klik Kanal Ini!

Berita Terbaru

CATATAN

RELOKASI RAKYAT GAZA Diplomasi Irlandia untuk Trump

Jumat, 14 Mar 2025 - 20:58 WIB

NASIONAL

Tamsil Linrung: Reformasi Polri Harus Menyerap Spirit Hoegeng

Jumat, 14 Mar 2025 - 15:42 WIB