Logo
Daerah

Launching Rutilahu, Plt Kadisperkim Kabupaten Sukabumi: "Sudah 780 Rumah yang Dibangun"

Launching Rutilahu, Plt Kadisperkim Kabupaten Sukabumi: "Sudah 780 Rumah yang Dibangun"
Plt Kadisperkim Kabupaten Sukabumi, Herdiawan Waryadi saat launching Rutilahu (Foto: Istimewa)

DARA | Pemerintah Kabupaten Sukabumi memacu program Rumah Tidak Layak Huni (Rutilahu).

Launching berlangsung di Kampung Cipatuguran, Kelurahan/Kecamatan Palabuhanratu, Jumat (26/9/2025).

Bupati Sukabumi H Asep Japar dalam arahannya mengatakan, program ini menjadi bagian dari rangkaian Hari Jadi ke 155 Kabupaten Sukabumi (HJKS), termasuk kegiatan sunatan massal serentak bagi 155 anak dari berbagai kecamatan.

Bupati mengatakan kegiatan HJKS tahun ini diisi dengan kegiatan sosial. Selain pembangunan Rutilahu, ada juga sunatan massal serentak se-Sukabumi. 

Bupati berharap peringatan HJKS di tahun-tahun berikutnya bisa semakin meriah dan membawa manfaat nyata bagi warga.

Sementara itu, Plt Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Disperkim) Kabupaten Sukabumi, Herdiawan Waryadi, menuturkan total 780 unit rumah dibangun tahun ini. 761 unit bersumber dari alokasi Disperkim, 19 unit dari program HJKS.

Herdiawan mengatakan, meski ratusan rumah telah dibangun jumlah rumah tidak layak huni di Kabupaten Sukabumi masih cukup banyak.

Editor: denkur