Logo
Daerah

Akses Jalan Peundeuy–Toblong di Wilayah Garut Selatan Sudah Bisa Dilalui

Sempat Tertutup Tanah Longsor Pukul 13.30 WIB

 Akses Jalan Peundeuy–Toblong di Wilayah Garut Selatan Sudah Bisa Dilalui
Petugas membersihkan material longsoran yang menutup akses jalan penghubung antara Desa Peundeuy dan Desa Toblong, Kecamatan Peundeuy, Kabupaten Garut, Selasa (28/10/2025).(Foto: andre/dara)

"Kami imbau masyarakat agar tetap waspada, terutama saat hujan deras," katanya.


DARA| Personel Polsek Singajaya bersama unsur Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Peundeuy, TNI, BPBD, Tagana, serta warga bergotong royong membersihkan material longsoran yang menutup akses jalan penghubung antara Desa Peundeuy dan Desa Toblong, Kecamatan Peundeuy, Kabupaten Garut.

Tanah longsor tersebut terjadi Selasa (28/10/2025), sekitar pukul 13.30 WIB, tepatnya di Kampung Cikalo RT 07 RW 02 Desa Peundeuy, akibat curah hujan yang tinggi. Material longsor menutup sebagian badan jalan serta merusak tembok penahan tanah (TPT) di sekitar lokasi.

Kapolsek Singajaya, Polres Garut, Iptu Tatang Sukirman menyebutkan, setelah menerima laporan dari masyarakat, pihaknya bersama aparat terkait segera mendatangi lokasi kejadian dan melakukan pembersihan material secara manual dibantu alat berat dari Dinas PUPR Kabupaten Garut.

"Alhamdulillah, berkat kerja sama seluruh pihak dan partisipasi warga, material longsoran berhasil dibersihkan. Saat ini jalan sudah kembali bisa dilalui kendaraan roda dua maupun roda empat," ujar Tatang, Rabu (29/10/2025).

Tatang menuturkan, dalam peristiwa longsor yang terjadi pada Selasa (28/10/2025) kemarin tersebut tidak terdapat korban jiwa. Namun, satu unit rumah milik warga bernama H. Fikri Munzir (55) mengalami kerusakan cukup berat akibat terdampak longsoran.

"Nilai kerugian materi masih dalam proses pendataan," ucap Tatang.

Tatang menambahkan, pihaknya terus berkoordinasi dengan BPBD dan pemerintah kecamatan untuk melakukan langkah mitigasi agar kejadian serupa tidak terulang, terutama di wilayah rawan longsor.

"Kami imbau masyarakat agar tetap waspada, terutama saat hujan deras, serta segera melaporkan bila terjadi potensi bencana," katanya.


Editor: Maji